Vucinic Dua Gol, Juve Menag Tipis dari Pescara

Bola Mania - Juventus kembali meraih poin penuh dalam lanjutan Serie A Liga Italia. Menjamu Pescara di Juventus Stadium, Minggu, 7 April dini hari, La Vechia Signora menang tipis dari tim tamu 2-1. Dua gol kemenangan Juve dicetak Vucinic, sedang satu gol balasan disumbangkan Cascione.

Juve tampil dengan sejumlah besar pemain cadangan. Sejumlah pemain inti diistirahatkan untuk laga leg II Liga Champion kontra Muenchen tiga hari kemudian. Pirlo, Marchisio, Buffon, tak dimainkan oleh allenatore Antonio Conte.

Alhasil Juve pun kesulitan membobol gawang lawan. Hingga babak pertama usai, kedua tim hanya bermain 0-0.

Juve baru mencetak gol saat pertandingan memasuki menit 72. Vucinic melakukan tendangan penalti sempurna yang gagal dihadang kiper Pescara, Pelizzoli. Penalti ini sendiri diberikan setelah gelandang tim tamu, Rizzo, melakukan tekel keras di dalam kotak penalti. Tekel itu juga membuatnya dikartu merah pengadil pertandingan.

Vucinic kemudian kembali menunjukkan dirinya sebagai pemain penting Juventus. Golnya pada menit 78 menggandakan keunggulan tuan rumah.

Adapun gol balasan dari Cascione menit 83 hanya bermakna hiburan semata karena hingga pertandingan usai, skor 2-1 tetap bertahan. Juve makin kokoh di puncak klasemen dengan keunggulan 12 angka dari Napoli. Napoli sendiri baru akan bermain nanti malam. | Manah Rusli | Foto: ibnlive.in.com