Van der Vaart Jadi Kapten Hamburg SV


Bola Mania -  Setelah menelan tiga kekalahan dalam tiga laga terakhir di Bundesliga, Hamburg SV mengadakan pergantian kapten tim. Pelatih Thorsten Fink mencabut ban kapten dari lengan bek Heiko Westermann dan mempercayakannya kepada gelandang Rafael van der Vaart.

"Saya memberi van der Vaart tanggung jawab lebih. Sekarang ia harus menjadi teladan bagi rekan-rekannya dan memimpin tim," jelas Fink seperti dilansir Bild.

"Saya tidak bertanya pada Heiko Westermann soal keputusan ini. Tapi saya merasa bahwa akhir-akhir ini Westermann memang kesulitan menjalani perannya sebagai kapten," jelas Fink.

Van der Vaart terakhir kali menang saat melawan Stutgaart, 10 MAret 2013. Setelah itu, mereka kalah -0-1 dari Augsburg, 2-9 dari Bayern Muenchen, dan terakhir kalah 0-1 dari Freiburg.

Kekalahan beruntun itu membuat Hamburg turun ke peringkat ke-11 dengan nilai 38, dari 28 pertandingan.

Pada enam laga terakhir, Hamburg akan menghadapi Mainz, Fortuna Dusseldorf, Schalke, Wolfsburg, Hoffenheim, dan Bayer Leverkusen. | Kompas | Foto: AFP