Sampdoria terdegradasi pada musim kompetisi 2010-2011 setelah hanya mampu menempati peringkat 18. Namun hanya butuh satu tahun saja untuk membuat mereka kembali ke Serie A.
Menempati peringkat 6 klasemen akhir Serie B, Sampdoria berhak atas satu tiket play off yang menjadi syarat untuk promosi ke Serie A.
Kepastian kembalinya Sampdoria ini didapat setelah Pozzi dkk mengakhiri perlawanan Varese dengan skor 1-0. Pada laga melawan Varesse yang digelar dengan sistem dua leg ini, Sampdoria mampu unggul dengan agregat 4-2 setelah pada leg pertama menang dengan skor 3-2.
Dengan hasil tersebut, Sampdoria melengkapi jatah promosi dari Serie B ke Serie A menjadi tiga tim. Sebelumnya Pescara dan Torino telah terlebih dahulu memastikan promosi setelah menempati peringkat 1 dan peringkat 2 di klasemen akhir Serie B. | bola